SUARA INDONESIA BANYUWANGI

Disambut Tangis Haru, 35 Jemaah Haji Asal Banyuwangi Tiba dengan Selamat

Muhammad Nurul Yaqin - 02 August 2022 | 12:08 - Dibaca 1.52k kali
Peristiwa Daerah Disambut Tangis Haru, 35 Jemaah Haji Asal Banyuwangi Tiba dengan Selamat
Kedatangan awal jemaah haji asal Banyuwangi disambut tangis haru keluarga di Masjid KH Ahmad Dahlan, Selasa (2/8/2022). (Muhammad Nurul Yaqin/suaraindonesia.co.id).

BANYUWANGI - Suasana tangis haru mewarnai kedatangan rombongan jemaah haji yang baru tiba di Banyuwangi, Selasa (2/8/2022)

Rombongan yang baru tiba di kampung halaman itu merupakan jemaah haji yang tergabung dalam kloter 24.

Penjemputan jemaah haji asal Banyuwangi ini dipusatkan di Masjid KH Ahmad Dahlan, Jalan Adi Sucipto, Kelurahan Tamanbaru.

Kasi Haji Kemenag Banyuwangi Zaenal Abidin mengatakan, total jemaah haji dari kloter 24 yang mengawali kepulangannya di tanah air berjumlah 35 orang.

Puluhan jemaah haji asal Banyuwangi ini landing dari Bandara Internasional Juanda pada Senin, 1 Agustus 2022, sekitar pukul 21.35 WIB.

Rombongan jemaah haji itu selanjutnya melangsungkan pemeriksaan swab Covid-19 di asrama haji dengan memakan waktu sekitar 2-3 jam.

"Sekitar pukul 02.00 WIB baru keluar dari asrama haji. Kemudian tiba di Banyuwangi sekitar pukul 10.30 WIB. Alhamdulilah lancar tidak ada halangan," ucapnya.

Tangis haru dan bahagia terlihat di raut wajah jemaah haji dan keluarga yang sudah menunggu. Usai turun dari bus, jemaah dan keluarga yang menjemput saling berpelukan seraya meluapkan rasa haru.

"Senang banget, alhamdulilah pulang sehat," ungkap Vita (32), asal Desa Jatirejo, Kecamatan Purwoharjo, saat menjemput salah satu keluarga yang baru tiba menunaikan ibadah haji.

Ungkapan bahagia serta syukur juga disampaikan seorang jemaah haji bernama H. Atim Setiawan yang berangkat ke tanah suci bareng istrinya Hj. Susiana.

Ia mengaku senang dan lega. Karena harus berpisah dengan keluarga untuk menjalankan ibadah suci ke Baitullah. Tangis haru tak bisa terbendung ketika Atim Setiawan dan istrinya baru turun dari bus, bertemu keluarga besar yang sudah menunggu.

"Senang luar biasa tidak bisa dikatakan dengan kata-kata pokoknya senang sekali sudah. Perasaan capek, kangen keluarga saya luapkan disini. Alhamdulilah kami bisa menunaikan ibadah haji dan pulang dengan selamat," ucap jemaah haji asal Muncar ini.

Sementara Kasi Haji Kemenag Banyuwangi Zaenal Abidin menambahkan, jemaah haji dari kloter 24 ini mengawali pemberangkatan ke tanah suci pada 19 Juni 2022.

Secara keseluruhan, Zaenal menyebut, total jemaah haji asal Banyuwangi yang berangkat ke tanah suci berjumlah 480 orang, diantara ratusan jemaah itu 1 jemaah haji meninggal dunia karena sakit.

"Kepulangan ratusan jemaah haji asal Banyuwangi berikutnya, akan diberangkatkan pada tanggal 5 Agustus 2022," tandas Zaenal.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Muhammad Nurul Yaqin
Editor : M Ainul Yaqin

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV