SUARA INDONESIA BANYUWANGI

Penyebab Kebakaran di RS Bhakti Husada Banyuwangi Diduga Akibat Korsleting Listrik

Muhammad Nurul Yaqin - 07 April 2022 | 23:04 - Dibaca 2.21k kali
Peristiwa Daerah Penyebab Kebakaran di RS Bhakti Husada Banyuwangi Diduga Akibat Korsleting Listrik
Petugas pemadam kebakaran dibantu TNI-Polri dan warga saat berusaha memadamkan api yang melahap gudang arsip RS Bhakti Husada Krikilan, Glenmore, Banyuwangi, Kamis (7/4/2022) malam. (Istimewa).

BANYUWANGI- Sebuah bangunan di Rumah Sakit Bhakti Husada Krikilan, Kecamatan Glenmore, Kabupaten Banyuwangi, ludes dilahap si jago merah pada Kamis (7/4/2022) malam.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 20.00 WIB. Adapun yang terbakar adalah gudang arsip berisi dokumen lama dan genset, tepatnya di bagian belakang rumah sakit.

Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Nasrun Pasaribu mengatakan, penyebab kebakaran diduga disebabkan hubungan arus pendek atau korsleting listrik.

"Api tidak sampai menjalar ke ruang pasien, karena bangunan terpisah, berada di belakang rumah sakit. Kebakaran diduga karena korsleting listrik," ucap Nasrun.

Nasrun menyebut, kebakaran yang terjadi itu tidak sampai berpengaruh terhadap pelayanan rumah sakit. 

"Para pasien yang sedang menjalani rawat inap, tetap pada posisi ruangannya, tidak sampai dievakuasi," jelasnya.

Masih Nasrun, kebakaran berhasil dipadamkan sekitar pukul 21.16 WIB, dengan 8 unit pemadam kebakaran (damkar).

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya saja kerugian material ditaksir mencapai ratusan juta.

"Kerugian sekitar Rp 200 juta," pungkas Nasrun. 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Muhammad Nurul Yaqin
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV